Pemerintah Kecamatan Burau Gelar Pawai Dalam Peringatan 1 Muharram - Ekspos Demokrasi

Breaking News

Postingan Populer

Selasa, 16 Juli 2024

Pemerintah Kecamatan Burau Gelar Pawai Dalam Peringatan 1 Muharram

 

Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Pemerintah Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur menggelar kegiatan Pawai dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1446 Hijriah, Selasa 16 Juli 2024.

Dalam kegiatan ini, camat Burau, Akbar Bahar melibatkan seluruh desa di wilayah nya dan sekolah mulai dari TK, SD, SMP dan SLTA/Sederajat untuk mengirimkan pesertanya dalam pawai tersebut.


Sebelum melepas peserta pawai, Akbar menyampaikan agar dalam kegiatan itu dapat dimaknai sebagai bagian dari meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha esa dan sebagai refleksi diri dalam meningkatkan keimanan.


"Tahun Baru Islam memiliki makna yang sangat mendalam bagi umat Muslim. Ini tidak hanya sekadar pergantian tahun, tetapi juga sebagai momen untuk refleksi spiritual dan memperbarui komitmen keimanan agar kekurangan tahun sebelumnya bisa ditingkatkan lagi ditahun mendatang",Ucap Akbar. 


Menurut Akbar, kegiatan pawai ini ada penilaian dan mendapatkan hadiah menarik yang disiapkan panitia. 


Adapun rute perjalanan peserta pawai mulai dari lapangan sepakbola desa Lanosi dan finish dilapangan sepakbola desa Lewonu.

Adapun tema dalam pawai ini adalah Hijrah Menuju yang Lebih Baik, Memperbaiki Diri dan Berkontribusi Positif Bagi Umat. 

(Redaksi) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad