Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Musibah kebakaran menimpa warga desa Baruga, Kecamatan Towuti, Senin 1 Juli 2024.
Atas kejadian ini, tim disdamkar Lutim, regu 1 Pos Towuti segera bertindak melakukan pemadaman dan penyelamatan.
Berdasarkan informasi dari seorang warga bernama Yuliana tentang kebakaran tersebut, maka tim langsung melakukan persiapan dan langsung menuju lokasi kebakaran tersebut.
Kepala Unit(Kanit) Towuti ikut serta dan memimpin langsung pemadaman terhadap kebakaran yang melanda warga desa Baruga.
"Sebuah kebakaran kandang ternak Babi milik warga yang dilaporkan terbakar, maka gerakan cepat tim regu 1 pos Towuti langsung ambil tindakan",Ujar Kanit Towuti.
Menurut Kanit Towuti, informasi diterima pukul 09.41 Wita, dan pukul 09:43 Wita seluruh tim langsung bergerak ke lokasi kejadian.
Pukul 09:59 Wita tim tiba di lokasi kebakaran, dan langsung melakukan upaya pemadaman. Pukul 10:30 Wita, api berhasil dipadamkan.
"Koordinasi dengan warga sekitar terkait upaya pemadaman, dan tim berhasil menaklukkan si jago merah",Ujar Kanit Towuti. Akibat musibah ini, kerugian ditaksir mencapai 12 juta dan tidak ada korban jiwa.
Kepala disdamkar Lutim, dr.Benny menyampaikan apresiasinya kepada tim yang siap siaga di pos masing-masing.
"Terimakasih kepada seluruh regu yang siap siaga di pos masing-masing, upaya penyelamatan yang dilakukan sungguh luar biasa",Ujar dr.Benny.
(Redaksi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar