Pemdes Kalaena Kiri Antisipasi Penyalahgunaan Obat Terlarang Dikalangan Warganya - Ekspos Demokrasi

Breaking News

Postingan Populer

Rabu, 27 September 2023

Pemdes Kalaena Kiri Antisipasi Penyalahgunaan Obat Terlarang Dikalangan Warganya

 

Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Kepala Desa Kalaena Kiri Hengki Wicakwono Berikan Pemahaman Masyarakatnya Dalam Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba Dalam kegiatan Sosialisasi Peraturan Presiden No 87 Tahun 2016 Tentang Satuan Tugas Saber Pungli Di Desa Kalaena Kiri, Kecamatan Kalaena. Rabu 27/09/2023.



Menurut Hengky, Bahaya Narkoba bagi masyarakat dan anak-anak muda Desa Kalaena Kiri dapat mempupuskan cita-cita anak-anak, dengan adanya pemahaman dan pengetahuan ini dapat memberikan edukasi kepada masyarakat.


 

"Dengan begitu masyarakat dapat memiliki pemahaman dalam penyalahgunaan dan peredaran Narkoba tidak boleh dilakukan. Masyarakat juga dapat menanamkan bahaya narkoba pada anak - anak kita", Ucap Hengki Wicakwono



Lanjut Hengki, Dalam Pergaulan anak-anak, kita wajib untuk mengontrol. Karena Pergaulan yang salah bisa menyebabkan anak-anak terperosok dalam kehancuran.


"Bahaya Narkoba di kalangan remaja dapat menimbulkan masalah dan efek yang negatif lebih besar bagi kita Semua", Ungkap Hengki Wicakwono. 


Terakhir ia berpesan kepada masyarakatnya agar ikut terlibat langsung dalam memantau pergaulan anaknya masing-masing. 


Penulis : Arif.J 

Editor : Adry


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad