Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Ketua Tim Penggerak PKK Luwu Timur, Hj. Sufriaty Budiman memimpin rapat bulanan TP-PKK Tingkat Kabupaten Lutim Tahun 2023 di ruang Aula Rujab Bupati, Jumat (15/09/2023).
Dalam arahannya, Hj. Sufriyati mengungkapkan, rapat bulanan ini sangat penting dilaksanakan, tidak hanya menguatkan kebersamaan dan kerjasama TP-PKK Lutim tetapi agar semua program kegiatan PKK dapat berjalan dengan baik.
"Saya harap penggunaan anggaran dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan program-program kegiatan dapat dijalankan dengan baik di lapangan, mengingat kita adalah mitra dari Pemkab Lutim yang sejalan dengan program pemerintah daerah, terlebih lagi dalam memberantas kasus stunting di Kabupaten Luwu Timur,” pesan Hj. Sufriaty.
Ia juga mengingatkan kepada pengurus TP-PKK yang mengikuti bimbingan teknis Operator PKK se Kecamatan Kabupaten Luwu Timur untuk fokus saat mengikuti kegiatan tersebut agar tidak terjadi kesalahan saat penginputan data PKK nantinya.
Staf Ahli TP-PKK, Hj. Haslinda Dohri mengapresiasi atas kerja keras Ketua TP-PKK Lutim dalam membangun PKK Lutim.
“Kita patut bangga kepada Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Luwu Timur atas kerja keras beliau yang dimana kita dapat melihat secara nyata perjuangannya dalam meningkatkan fasilitas PKK, melihat bagaimana aktivitas ibu selain daripada PKK dan meningkatkan bagaimna PKK Kabupaten Luwu Timur kedepannya jauh lebih baik lagi," imbuhnya.
“Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama mendukung Beliau dengan membantu program-program PKK agar berjalan lancar,” tutup Hj. Haslinda.
Turut hadir Pengurus TP-PKK Lutim, Ketua TP-PKK Kecamatan, Desa dan Kelurahan se Kabupaten Luwu Timur dan jajarannya.
Sumber : (res/ikp-humas/kominfo-sp)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar