Hari Terakhir Pelaksanaan BPHN Mengasuh, LBH-BBG Kunjungi Pesantren Wahdah Islamiah - Ekspos Demokrasi

Breaking News

Postingan Populer

Jumat, 14 April 2023

Hari Terakhir Pelaksanaan BPHN Mengasuh, LBH-BBG Kunjungi Pesantren Wahdah Islamiah

 

Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) Mengasuh gandeng Lembaga Bantuan Hukum Bumi Batara Guru (LBH-BBG) dihari terakhir mengunjungi yayasan pesantren Wahdah Islamiah yang ada di desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Jumat 14 April 2023. 


Kunjungan tim dari LBH-BBG disambut langsung oleh pimpinan pondok pesantren Wahdah Islamiah, Ustadz UMAR, S.Pd., S.H. Dihadapan para santri, ia menyampaikan apresiasinya karena telah memilih di pondok tersebut melakukan sosialisasi hukum. 


"Alhamdulillah, apresiasi buat tim LBH-BBG yang telah meluangkan waktunya berkunjung ke pesantren kami, melakukan sosialisasi tentang hukum sehingga para santri mendapat pembekalan terkait pelanggaran hukum dan sanksinya",Ujar Ustadz Umar mengawali sambutannya. 


"Insyaallah, apa yang disampaikan materinya akan menjadi bekal para santri dalam menerapkan di kehidupan masing-masing", Harapnya. 


Ketua LBH-BBG, Judi Awal, SH yang langsung membawakan materi menyampaikan beberapa hal yang berkaitan perbuatan pelanggaran hukum dan pemaparan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 


"Beberapa point yang telah disampaikan diantaranya membekali para santri nilai-nilai hukum dan ketertiban beserta penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari ",Terang Awal. 


Dihadapan puluhan santri yang hadir, Judi Awal juga menyampaikan sanksi pidana bagi pelaku kejahatan, dan mengajak untuk menjauhi segala perbuatan yang dapat mengakibatkan pelanggaran hukum. 


Penulis : Arif.J 

Editor : Adry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad