Desa Mandiri Masuk Program Desa Cantik, Kades Bambang Akan Berjuang Hingga Nasional - Ekspos Demokrasi

Breaking News

Postingan Populer

Selasa, 12 Juli 2022

Desa Mandiri Masuk Program Desa Cantik, Kades Bambang Akan Berjuang Hingga Nasional

 

Eksposdemokrasi.id,Luwu Timur-Rapat koordinasi , Sosialisasi dan pencanangan desa Cinta Statistik (Cantik), berlangsung di aula kantor desa Mandiri, Kecamatan Tomoni, Kabupaten Luwu Timur, Selasa 12 Juli 2022.


Desa Mandiri yang masuk dalam target desa Cantik akan mewakili Lutim hingga ketingkat Nasional yang akan bersaing 100 desa se-Indonesia.


Kades Mandiri,Bambang Supriyanto akan mendukung penuh dengan program desa Cantik dari BPS, dan akan berjuang hingga penilaian ditingkat Nasional.


"Program desa Cantik dari BPS ini akan saya dukung penuh, dan menjadi kebanggaan karena hanya desa kami,desa Mandiri yang dipilih langsung menuju tingkat nasional dan akan bersaing dengan desa lainnya",Ujar Bambang usai kegiatan sosialisasi tersebut.


Bambang menjelaskan, dengan desa Cantik ini sejalan dengan program semangat satu data Indonesia yaitu mewujudkan keterpaduan perencanaan pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan.


"Melalui program Desa Cantik ini diharapkan nantinya sistem informasi desa berbasis masyarakat dapat dioptimalkan, dengan semangat satu data Indonesia",Jelas Bambang.


"Fokus program Desa Cinta Statistik adalah optimalisasi Sistem Informasi Desa yang berbasis masyarakat, agar Desa mampu menyusun dan menghasilkan data yang bersifat mikro dengan by name, by address sehingga perencanaan pembangunan Desa lebih tepat sasaran"tambahnya.


Salah satu wujud pembinaan Desa Cinta Statistik yang dilakukan BPS Luwu Timur Untuk Desa Mandiri sebagai Desa Cantik adalah pelatihan pengelolaan website desa dan pendampingan pengolahan data SDGs agar sesuai dengan format data web.


Perencanaan pembangunan Desa yang terfokus pada upaya mewujudkan peningkatan kualitas hidup manusia, peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa dan penanggulangan kemiskinan harus didukung oleh ketersediaan data dan informasi yang faktual dan valid sebagai salah satu inputnya. Untuk itu perlu dilakukan penyelenggaraan statistik sektoral di level Desa sesuai dengan kaidah dan norma dalam Sistem Statistik Nasional.


Penulis : Mas'ud.AM

Editor : Adry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad